Bahan :
1/4 tepung Terigu
3-4 buah jagung manis
1 batang daun bawang
1 butir telur
Bumbu :
5 buah ebi / 1 SDM udang rebon
3 buah kemiri
4 bawang putih
8 bawang merah
1 SDT merica bulat
Cara Pembuatan :
- Haluskan bumbu dgn garam dan gula secukupnya
- Serut jagung dan ulek kasar
- Campurkan bumbu halus dengan jagung yg sudah diulek kasar, aduk hingga rata dan beri penyedap
- Masukan terigu dan telur, aduk hingga rata dan beri sedikit air secukupnya
- Masukkan irisan daun bawang, aduk hingga rata
- Jika suka pedas bisa tambahkan irisan tipis cabe merah juga serutan keju utk menambah gurih
- Masak Adonan dengan minyak sayur yg diberi sedikit margarine dapur